Hubungan antara stres dan kebiasaan makan dengan kejadian dispepsia pada mahasiswa pendidikan dokter Universitas Udayana
- pdf  |
- DOI: https://doi.org/10.15562/ism.v14i1.1678  |
- Published: 2023-04-01
Search for the other articles from the author in:
Google Scholar | PubMed | ISM Journal
Search for the other articles from the author in:
Google Scholar | PubMed | ISM Journal
Search for the other articles from the author in:
Google Scholar | PubMed | ISM Journal
Search for the other articles from the author in:
Google Scholar | PubMed | ISM Journal
Background: Dyspepsia syndrome was a health problem commonly found in everyday life. There were several factors related to the etiology and pathophysiology of dyspepsia, one of them was stress and eating habits. High stress levels and bad eating habits often occur in college students, especially medical students.
Objective: To evaluate the association between stress and eating habits in medical students at the Faculty of Medicine, Udayana University.
Methods: This was an observational analytic study with a cross-sectional approach. The sampling method is consecutive sampling. Primary data was taken from questionnaires filled out online by respondents.
Results: Bivariate analysis showed stress was associated with the incidence of dyspepsia (p = 0.022). Irregular eating habits (p = 0.011), spicy (p = 0.001), sour (p = 0.001), and fatty foods (p <0.001) were significantly associated with the incidence of dyspepsia. Meanwhile, multivariate analysis showed the significance of several factors for dyspepsia, namely irregular eating habits (OR: 2.350 and 95% CI: 1.201-4.599), habit of consuming spicy food (OR: 2.132; 95% CI: 1.075-4.227, habit of consuming sour foods (OR: 2.455; 95% CI: 1.107-5.444), and habit of consuming fatty foods (OR: 2.185; 95% CI: 1.109-4.307).
Conclusion: In medical students at the Faculty of Medicine at Udayana University, there was no significant correlation between stress and the prevalence of dyspepsia, however there was a correlation between eating habits and the condition.
Latar belakang: Sindroma dispepsia merupakan masalah kesehatan yang umum ditemukan. Terdapat beberapa faktor yang berhubungan dengan etiologi dan patofisiologi dispepsia, salah satunya adalah stres dan kebiasaan makan. Mahasiswa kedokteran sering mengalami tingkat stres yang tinggi dan kebiasaan makan yang tidak baik.
Tujuan: Untuk mengevaluasi hubungan antara stres dan kebiasaan makan terhadap dispepsia pada mahasiswa pendidikan dokter Fakultas Kedokteran Universitas Udayana (FK Unud).
Metode: Studi ini menggunakan desain analitik observasional dengan pendekatan potong lintang (cross sectional). Metode pengambilan sampling adalah consecutive sampling. Data primer diambil dari kuesioner yang diisi secara daring oleh responden.
Hasil: Analisis bivariat menunjukkan stres berhubungan signifikan dengan kejadian dispepsia (p = 0,022). Kebiasaan makan yang tidak teratur (p = 0,011), kebiasaan mengkonsumsi makanan pedas (p = 0,001), asam (p = 0,001), dan berlemak (p < 0,001) berhubungan signifikan terhadap kejadian dispepsia. Sementara itu, analisis multivariat menunjukkan signifikansi dari beberapa faktor terhadap dispepsia, yaitu kebiasaan makan yang tidak teratur (OR: 2,350 dan 95% CI: 1,201-4.599), kebiasaan mengkonsumsi makanan pedas (OR: 2,132; 95% CI: 1,075-4,227, kebiasaan mengkonsumsi makanan asam (OR: 2,455; 95% CI : 1,107-5,444), dan kebiasaan mengkonsumsi makanan berlemak (OR: 2,185; 95% CI: 1,109-4,307).
Simpulan: Stres tidak berhubungan signifikan terhadap kejadian dispepsia. Namun, kebiasaan makan yang buruk berhubungan signifikan terhadap kejadian dispepsia pada mahasiswa pendidikan dokter FK Unud.